Yudisium Angkatan II Prodi D-3 Sanitasi Palembang Tahun 2022

Palembang, 6 September 2022, Prodi D3 Sanitasi Poltekkes Kemenkes Palembang telah melaksanakan yudisium angkatan ke 2 di kampus Prodi D3 Sanitasi Jalan Mawar Nomor  2711, 20 Ilir D. III, Kecamatan  Ilir Timur  I, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30121.

Acara dihadiri oleh narasumber kuliah umum ( Bapak Prof Arif Sumantri dan ibu Dr. Rahma Santhi Zinaida, S.Si,M.I.Kom ), Ketua DPD HAKLI Sumatera Selatan (  Bapak Sudarto, ST,M.Si ), Wadir I ( Ibu Dra. Ratnaningsih Dewi Astuti, Apt., M.Kes ), Wadir  II ( Bapak Saprianto, SKM, M.Kes ) Wadir III ( Bapak Lukman, S.Kep., Ners., MM, M.Kep ), seluruh unsur pimpinan direktorat, para undangan dan peserta yudisium.

Diawali dengan laporan Ketua Jurusan Prodi D3 Sanitasi Poltekkes Kemenkes Palembang ( Ibu Diah Navianti, SKM., M.Kes ). Dilaporkan bahwa hasil rapat akademik dari 77 mahasiswa  ada 75 mahasiswa yang dinyatakan lulus ditambah 1 mahasiswa retaker Angkatan TA 2020/2021 sehingga jumlah peserta yang yudisium adalah 76 orang sesuai dengan SK Direktur No. HK.02.03/1.1/3471/2022 tanggal 6 September 2022. Nilai IPK tertinggi 3,98 dan IPK terendah 2,92. Lulus dengan pujian sebanyak 39 mahasiswa (51,31%) dan sangat memuaskan 37 mahasiswa (48,68%). Gelar yang didapat dari kelulusan ini adalah Amd.Kes (Ahli Madya Kesehatan). Disampaikan juga 5 orang nilai tertinggi yaitu :

NO

N A M A

N I M

IPK

SEBUTAN

1

Farhani Sucitami

PO7133119015

3,98

Dengan pujian

2

Sepiradarma sari

PO7133119035

3,96

Dengan pujian

3

Devara Alya Danisa

PO7133119046

3,96

Dengan pujian

4

Shabrina Razana

PO7133119069

3,95

Dengan pujian

5

Ghina Ajeng Felicia

PO7133119018

3,89

Dengan pujian

Selain yudisium, hari ini juga dilaksanakan sumpah profesi sebagai bentuk komitmen dan pertanggunjawaban tugas profesi sanitarian kepada Tuhan Yang Maha Esa, negara, masyarakat dan diri sendiri dalam rangka memberikan pelayanan kesehatan lingkungan yang terbaik kepada masyarakat. Juga dilaksanakan kuliah pakar tentang softskill dan etika profesi sanitarian sebagai materi bahasan yang sangat dibutuhkan dalam melaksanakan tugas-tugas sebagai seorang sanitarian yang berkompeten dan konsisten dalam melaksanakan fungsi pelayanan kesehatan lingkungan kepada masyarakat yang beretika dan menjunjung nilai-nilai dan norma yang berlaku di masyarakat.

Pada kesempatan ini juga dilaporkan hibah yang diberikan oleh alumni berupa 2 buah AC 2 PK merek Gree untuk kelas, 4 meja LCD dan mobile mic total hibah sebesar Rp.18.750.000,- ( Delapan belas juta tujuh ratus lima puluh ribu rupiah ).

Beliau juga menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh peserta yudisium, ucapan terima kasih kepada bapak direktur dan seluruh civitas akademika Poltekkes Kemenkes Palembang yang telah memfasilitasi dan memberikan dukungan pada seluruh proses akademik sehingga peserta didik dapat menyelesaian tahapan sampai dengan pada pelaksanaan yudisium hari ini.

Tidak lupa juga ucapan terima kasih kepada para dosen, tendik yang telah membimbing, mengarahkan dan mendidik mahasiswa, dengan seluruh ilmu pengetahuan, pengalaman, nilai-nilai moral, sehingga bisa menjadi bekal bagi mahasiswa kita. Pada kesempatan yang baik ini juga  sebagai ketua jurusan dan kaprodi D3 Sanitasi mewakili seluruh dosen dan pengelola menyampaikan permohonan memohon maaf apabila dalam interaksi dan kegiatan perkuliahan ada kesalahan ataupun hal-hal yang kurang berkenan.

Kegiatan dilanjutkan dengan sambutan Direktur Poltekkes Kemenkes Palembang yang diwakili oleh Wadir I (Ibu Dra. Ratnaningsih Dewi Astuti, Apt., M.Kes ), dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa selama 2 tahun terakhir ini kita telah berjuang untuk melawan Covid-19. Banyak sekali pembelajaran yang kita peroleh, menjaga kesehatan, memelihara kesabaran dan tentunya membuka diri terhadap peningkatan kemampuan di bidang teknologi informasi. Pada saat pandemi Covid-19 belum usai, Menteri Kesehatan telah mengumandangkan 6 transformasi di bidang kesehatan, salah satunya transformasi yang ke-5, yaitu transformasi SDM Kesehatan. Penekanan mulai terlihat pada kebutuhan 9 tenaga kesehatan yang harus ada di Puskesmas, baik dari segi jenis maupun pemerataan jumlahnya secara nasional.. Tentunya pemenuhan ini dapat melalui formasi penerimaan ASN, penugasan khusus pada program nusantara sehat ataupun melalui program Afirmasi. Salah satu di antaranya adalah tenaga sanitarian yang secara berjenjang dapat berasal dari pendidikan profesi, sarjana terapan dan  diploma 3.

Alhamdulillah pada tahun 2018 melalui penggabungan Sekolah Tinggi Kesehatan milik pemerintah daerah dengan Poltekkes Kemenkes Palembang kita sudah memiliki Prodi D3 Sanitasi. Prodi D3 Sanitasi telah melaksanakan tugas pokok dan fungsinya sebagai ujung tombak dalam pelaksanaan tri dharma perguruan tinggi dengan sangat baik selama 3 tahun ini. Dengan fasilitas serta SDM yang terbatas Prodi D3 Sanitasi telah menunjukkan kelebihan dan ketangguhannya yaitu sebagai prodi pertama di Poltekkes Kemenkes Palembang yang diakreditasi menggunakan borang 9 kriteria dan berhasil mendapatkan akreditasi Baik Sekali dengan nilai yang tinggi. Kondisi lain juga terlihat pada pelaksanaan exit exam dalam 2 tahun ini, kelulusan UKOM prodi D3 Sanitasi untuk first taker mencapai 97,4% pada tahun 2022 ini.

Dengan mengucapkan Bismillahirrohmanirrohim, pada hari ini Selasa, tanggal 6 Sepetember 2022, 76 orang peserta didik Prodi D3 Sanitasi saya nyatakan lulus dan berhak menyandang gelar Ahli Madya Sanitasi. 76 lulusan ini saya serahkan kepada Ketua DPD HAKLI Sumatera Selatan untuk dapat diambil sumpah profesinya sebagai persyaratan untuk mendapatkan Surat Tanda Registrasi ( STR )  sesuai UU No. 36 tahun 2014 tentang Tenaga Kesehatan.

Beliau juga mengucapkan selamat kepada 76 lulusan , semoga selalu menjaga nama baik almamater dan etika profesi. Sampaikan ucapan terimakasih kepada orang tua, yang telah mempercayai pendidikan putra-putrinya di Poltekkes Kemenkes Palembang.

Teristimewa kepada Ketua jurusan, Ketua prodi, para dosen dan tendik Prodi D3 Sanitasi, saya mengucapkan terimakasih. Begitu juga kepada organisasi profesi HAKLI dari tingkat pusat hingga daerah yang telah memberikan dukungan kepada Prodi D3 Sanitasi Poltekkes Kemenkes Palembang untuk menghasilkan lulusan yang kompeten.

Penghargaaan dan ucapan terima kasih juga disampaikan kepada Prof. Dr. H. Arif Sumantri, SKM., M.Kes dan Ibu Dr.Rahma Santhi Zinaida, S.Si, M.I.Kom yang sudah berkenan untuk memberikan kuliah tamu dengan thema Membangun Karakter sanitarian unggul dan professional melalui peningkatan soft skill dan Etika Profesi.

Demikianlah sambutan ini. Terimakasih atas perhatiannya dan mohon maaf jika ada yang kurang berkenan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *