Untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kita kepada Tuhan yang maha Esa sebagai sesama umat manusia yang hidup dimuka bumi ini serta mempererat tali silahturahmi sesama Pegawai di lingkungan kerja Poltekkes Kemenkes Palembang. Pada Jumat 17 Juli 2020 dilaksanakanya kegiatan Tausyiah Siraman rohani dengan tema Pentingnya Ukhuwah/ persaudaraan dalam lingkungan kerja untuk meningkatkan Etos Kerja.kegiatan ini dilaksanaan oleh Jurusan Gizi Poltekkes Kemenkes Palembang yang bertempat di Kampus Sukabangun Palembang.kegiatan ini berlangsung secara lancar dengan tetap melaksanakan Protokol kesehatan di tengan merebaknya Wabah Pandemi COVID 19.dengan mencuci tangan,Menjaga Jarak dan memakai Masker. Sebagai penceramah dalam kegiatan ini Ustad Kemas Fahmi,S.Sos.I dan di hadiri langsung oleh direktur Poltekkes Kemenkes Palembang Bapak Muhamad Taswin, S.Si.Apt,MM,M.Kes. dan dihadiri juga wakil direktur I, Wakil direktur II dan Wakil direktur III beserta jajaran Jurusan Gizi.dengan adanya kegiatan ini semoga kita sebagai Pegawai Negeri dapat meningkatkan lagi Kinerja serta tetap Menjalin Tali silahturahmi yang lebih baik lagi.
(Reported by : Humas Poltekkes Palembang)