Turnamen Pencak Silat CS Kebersamaan Piala Direktur Poltekkes Palembang se-Sumatera Selatan

Poltekkes Kemenkes Palembang sukses mengadakan Turnamen Pencak Silat dengan memperebutkan piala direktur poltekkes kemnekes Palembang pada tanggal 24-25 Oktober 2020.event ini merupakan Program Unit Kerja Mahasiswa (UKM) yaitu Pencak Silat.event ini di buka oleh Kepala Sub Bagian Akademi Kemahasiswaan Alumni dan Kerja sama Bapak M Ihsan Tarmizi S.Pd,.M.Pd ,dan di tutup oleh Wakil Direktur III Bapak Lukman,S.Kep,Ners,.MM,M.Kep

Event ini selain menjalin silahturahmi antar ikatan Pencak silat juga sebagai ajang Promosi Poltekkes Kemenkes Palembang kepada Masyarakat luas. Event turnamen pencak silat ini di pertandingkan Cabang Fiegther (Tarung) dengan di ikuti oleh 195 peserta dari 27 kontingen pencak silat yang berada di kabupaten/Kota Provinsi Sumatera Selatan di antaranya Kota Palembang,Lubuk linggau,Prabumulih,Kabupaten Ogan ilir,Ogan Komring Ilir,Banyuasin dan Kabupaten Muara Enim.

Kegiatan ini berjalan dengan lancar dengan di menangkan sebagai Juara :

  • Juara Umum I oleh Kontingen Poltekkes Kemenkes Palembangdengan memperoleh 7(tujuh) mendali Emas,3(tiga) mendali Perak,dan 5 (lima) Mendali Perunggu.
  • Juara Umum II dari KontingenPersina Asad
  • Juara Umum III dari Kontingen PSHT

(Reported by : Humas Poltekkes Palembang)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *