Arahan Direktur Di Acara Asesmen Lapangan Daring (ALD) Prodi D III Gizi Poltekkes Palembang

Assalamu’alaikum Warohmatullohi Wabarokatuh.
Bismillahirrahmanirrahim
Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Salam Damai Sejahtera untuk kita semua
Om Swastiastu
Namo Buddhaya
Salam Kebajikan

Alhamdulillahirobil’allamin, selalu kita sampaikan kepada Allah SWT,  Tuhan Yang Maha Esa sebagai rasa syukur kita, dimana pada hari ini masih diberikan Kesehatan dan dapat melaksanakan tugas sehari-hari.

Yang terhormat

  • Ketua LAMPT-Kes
  • Wakil Ketua LAMPT-Kes
  • Ketua DPC Gizi LAMPT-Kes
  • Asesor LAMPT-Kes (Endang Titi Amrihati, SKM, M.Kes)
  • Asesor LAMPT-Kes (Nuryanto, S.Gz, M.Gz)

Yang terhormat,

  • Ketua Jurusan Gizi Poltekkes Palembang
  • Ketua Prodi D3 Gizi Palembang

Pada kesempatan ini saya ucapkan terima kasih kepada Tim Asesor Lapangan Daring Reakreditasi Prodi D3 Gizi Poltekkes Kemenkes Palembang

Sungguh merupakan suatu kebahagiaan kami dimana pada pagi hari ini  kami mendapat kesempatan untuk dilakukan Asesmen Lapangan yang memang  sudah lama kami nantikan sejak usulan kami pada tahun 2019 walaupun pelaksanaan asesmen lapangan ini dilaksanakan secara daring.

Kami disini juga  hadir bersama Tim  khususnya tim dari Prodi D3 Gizi Palembang yang sudah siap untuk memberikan informasi atau verifikasi terhadap usulan Reakreditasi Program Studi kami ini kepada tim assessment lapangan.

Mudah-mudahan pada akhir visitasi lapangan ini kami mendapatkan hasil yang optimal dan terbaik serta sesuai dengan yang diharapkan

Semoga kegiatan ini dapat berjalan lancar sampai selesai. Kami mohon maaf apabila selama proses asesmen lapangan terdapat kekurangan dan selanjutnya akan kami tindaklanjuti sebagaimana mestinya.

Demikian yang dapat kami sampaikan, terima kasih atas segala perhatian, mohon maaf atas segala kesalahan

Wassalamualaikum warohmatullohi Wabarokatuh

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *