Sebuah organisasi baik milik pemerintah maupun swasta, besar maupun kecil, sudah lama maupun baru, tentu mempunyai target atau sasaran. Banyak ketidakpastian yang dialami dalam perjalanan mencapai sasaran tersebut. Ketidakpastian tersebut yang dimaksud dengan resiko, bila tidak dikelola dengan baik dapat menggagalkan atau memperlambat pencapaian sasaran.
Poltekkes sebagai Satker Kemenkes juga mempunyai sasaran, setiap pegawai juga punya Sasaran kinerjanya masing-masing. Untuk dapat mengelola resiko dalam pencapaian sasaran tersebut, maka Inspektorat jenderal Kemenkes mengadakan Workshop Batch 1 yg diikuti oleh 17 Poltekkes dan 5 rumah sakit. Peserta adalah Ketua atau anggita SPI, workshop berlangsung 3 hari dari 18 s/d 20 Nov 2019 di hotel Manhattan Jakarta. Melalui workshop ini diharapkan peserra dspat menjadi penggerak budaya pengelolaan resiko di tempat kerjanya masing masing
(Reported by : Sarmalina)