Lahat, 24 oktober 2019. Untuk menghadapi visitasi reakreditasi Program Studi D3 Keperawatan Lahat, Tim Direktorat Poltekkes Kemenkes Palembang melaksanakan simulasi visitasi reakreditasi. Simulasi reakreditasi ini dihadiri oleh Direktur Poltekkes Kemenkes Palembang, Wakil Direktur I, II, dan III, Ka. Prodi D3 Keperawatan Lahat, Ka. Subbag ADAK, Ka. Subbag KKA, Kepala Pusat, Kepala Instalasi, Kepala Unit, Koordinator, Kepala Urusan serta tim borang 3A dan 3B Prodi D3 Keperawatan Lahat Poltekkes Kemenkes Palembang.
Bertempat di ruang rapat Prodi D3 Keperawatan Lahat, kegiatan simulasi ini dibuka langsung oleh Direktur Poltekkes Kemenkes Palembang Bpk. Muhamad Taswin, S.Si, Apt, MM, M.Kes. Dalam sambutannya, Direktur menyampaikan tujuan dari simulasi ini yakni untuk mengukur kesiapan dari Prodi D3 Keperawatan Lahat dalam menghadapi visitasi oleh asesor LAM-PTKes dan untuk memberikan gambaran kondisi ketersediaan dokumen pendukung, laboratorium, perpustakaan, serta sarana prasarana lainnya yang ada di Prodi D3 Keperawatan Lahat.
Pada awal sesi, dilakukan kegiatan sinkronisasi data dan dokumen pendukung. Kegiatan sinkronisasi ini dipimpin oleh Asesor internal Poltekkes Kemenkes Palembang, Bpk. Lukman, S.Kep, Ners, MM, M.Kep selaku wakil direktur III sekaligus asesor LAM-PTKes dan Ibu Sri Endriyani, S.Kep, Ners, M.Kep selaku Kepala Pusat Penjaminan Mutu. Setiap penanggungjawab dan tim borang 3B melakukan sinkronisasi data dan cek dokumen pendukung terhadap setiap standar 1 s.d 7 borang 3A. Sesi dilanjutkan dengan telusur lapangan oleh KA. Subbag KKA, Ka. Instalasi Sarana Prasarana, Ka. Unit Laboratorium, Ka. Unit Perpustakaan, Ka. Unit Informasi dan Tehnologi, Ka. Urusan BMN serta Ka. Urusan HSP untuk mengetahui secara langsung kondisi setiap ruangan dan pelayanan akademik/non akademik yang ada di Program Studi D3 Keperawatan Lahat. Dalam simulasi ini juga dilakukan simulasi wawancara dengan dosen dan tenaga kependidikan serta simulasi dalam menjawab pertanyaan yang diajukan oleh asesor LAM-PTKes. Lalu diakhir sesi, setiap penanggung jawab standar borang 3B menyampaikan hasil temuannya baik data maupun dokumen pada setiap standar serta memberikan masukan/saran demi perbaikan setiap standar untuk menghadapi akreditasi yang sesungguhnya.
Kegiatan simulasi ditutup keesokan harinya, 25 Oktober 2019 dengan penyampaian hasil kompilasi temuan dari semua standar dan asesmen lapangan oleh Asesor Internal Poltekkes Kemenkes Palembang. Dari hasil simulasi ini, Program Studi D3 Keperawatan Lahat dapat mengetahui dokumen yang masih kurang, data setiap standar yang belum sinkron antara borang 3A dan 3B dan gambaran rangkaian kegiatan yang nantinya akan dilaksanakan saat visitasi akreditasi oleh asesor LAM-PTKes.
Diharapkan setelah dilakukan simulasi ini, Program Studi D3 Keperawatan Lahat dapat segera memperbaiki kekurangan sesuai dengan temuan dan rekomendasi dari tim borang 3B dan Prodi, kemudian prodi akan lebih siap menghadapi visitasi oleh asesor LAM-PTKes serta mendapatkan nilai akreditasi yang optimal.
(Reported by : Sari Wahyuni)